Nama saya Rezky Aulianur Syahbana, sejak kecil saya sudah bercita-cita menjadi seorang guru, entah apa yang membuat saya tertarik menjadi guru, tetapi saya sangat tertarik dengan pekerjaan tersebut. Saya juga menyukai pelajaran biologi, karena sejak SMP saya merasa sangat nyaman dalam materi pelajaran ipa biologi. Sebab itulah mengapa saya memilih jurusan Pendidikan Biologi, selain merupakan pelajaran yang saya sukai, jurusan ini merupakan bagian dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) yang sekira akan mempermudah saya dalam menggapai cita-cita saya. Di UMM jurusan Pendidikan biologi memiliki akreditas A, sehingga saya semakin yakin bahwa pilihan saya tepat.
Program Studi Pendidikan Biologi Universitas Muhammadiyah Malang berdiri pada
Jurusan ini memiliki prioritas pada pengembangan di bidang tenaga edukatif, fasilitas belajar mengajar, kurikulum maupun kerja sama kelembagaan baik nasional maupun internasional. Hal ini dilakukan untuk memberikan pelayanan terbaik bagi mahasiswa dalam mempersiapkan diri untuk meraih sukses di masa depan.
Misi jurusan ini membekali mahasiswa dengan tiga kemampuan strategis yaitu guru yang profesional, peneliti yang brilliant, dan wirausahawan yang handal. Misi ini ditopang oleh: 1) Tenaga edukatif yang sangat memadai; 2) Fasilitas laboratorium yang lengkap dan canggih (Fisiologi, Mikrobiologi, Pangan Gizi, Ekologi, Komputer, Micro Teaching, dll.); 3) Kerjasama kelembagaan (KEHATI, Dirjen DIKTI, BLKP Wonojati, Taman Nasional Baluran dan Meru Betiri, Kebun Binatang Surabaya, Kebun Raya LIPI Purwodadi, dan lain-lain).
sumber : disini dan disini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar